Rangkaian Kegiatan Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia 2023

Dalam rangka memperingati Hari Antikorupsi Sedunia (HAKORDIA) Tahun 2023 dengan tema “Sinergi Berantas Korupsi, Untuk Indonesia Maju” dan sebagai salah satu upaya penguatan budaya antikorupsi di lingkungan Poltekkes Kemenkes Riau, bersama ini kami sampaikan bahwa Poltekkes Kemenkes Riau akan menyelenggarakan rangkaian kegiatan yang terdiri dari :

  1. Webinar Series dengan tema Peran Institusi Pendidikan dalam Upaya Pencegahan Pemberantasan Korupsi dan Optimalisasi Pengaduan Masyarakat dalam Upaya Pencegahan Korupsi

Hari/ tanggal     :   Jum,at / 15 Desember 2023

Waktu               :   Pukul 14.00 s.d 16.30 WIB

Media               :   Zoom Meeting

Meeting ID : 880 151 8166

Passcode : polkesri

Moderator         :   Wadir II

Narasumber      :  a.  Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)

  1. Inspektorat Jenderal (Irjen)

Peserta             :  Seluruh Civitas Akademika Poltekkes Kemenkes Riau  dan  Umum

 

  1. Longmarch

Hari/tanggal      :  Minggu / 17 Desember 2023

Lokasi              :  Area CFD Jl. Gadjah Mada – Jl. Jenderal Sudirman

Waktu               :  Pukul 06.00 s.d selesai

Peserta             :  Pengelola, panitia dan perwakilan mahasiswa

Dresscode        :  Nuansa warna merah putih

Membawa attribute himbauan anti korupsi, bendera merah putih, poster dll

 

  1. Lomba rangking 1

Hari/tanggal      :  Rabu / 20 Desember 2023

Lokasi              :  Aula Lantai 4 Laboratorium Terpadu

Waktu              :  10.00 s/d selesai (setelah senam)

Peserta            :  Seluruh Civitas Akademika Poltekkes Kemenkes Riau

(membawa papan ujian)

Link Pendaftaran         :   https://bit.ly/Ranking1HAKORDIAPKR2023

 

  1. Lomba Poster dan Video

Peserta             :   Seluruh civitas akademika Poltekkes Kemenkes Riau

Aturan               :   Karya yang dikirimkan harus merupakan karya orisinil terkait anti

korupsi  yang belum pernah diterbitkan sebelumnya dan bukan

merupakan hasil plagiasi. Untuk video durasi 3 menit.

Link pengumpulan poster : https://bit.ly/POSTERHAKORDIAPKR2023

Link pengumpulan video : https://bit.ly/VIDEOHAKORDIAPKR2023

Deadline pengumpulan : 18 Desember 2023

Sehubungan hal tersebut kami mengimbau kepada Saudara untuk :

  1. Mengikuti seluruh rangkaian kegiatan Hakordia Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Poltekkes Kemenkes Riau tanpa terkecuali;
  2. Setiap bagian, unit, Pusat, Jurusan, dan perwakilan mahasiswa perkelas dimohon untuk dapat mengirimkan perwakilan untuk setiap cabang lomba yang diadakan tanpa terkecuali

Sebagai informasi dapat kami sampaikan bahwa Poltekkes Kemenkes Riau tidak memungut

biaya apapun atas pelayanan yang diberikan, dan untuk menjaga integritas maka diharapkan tidak menyampaikan pemberian dalam bentuk apapun kepada pejabat/pegawai Poltekkes Kemenkes Riau.

Demikian disampaikan untuk diketahui dan dilaksanakan sebagaimana mestinya. Atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.

Comments (0)
Add Comment