Pra PENILAIAN ARSIP USUL MUSNAH POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES RIAU TAHUN 2024

Pekanbaru, PolKesRi (28/8) – Poltekkes Kemenkes Riau pada hari Selasa (28/08/2024) melaksanakan kegiatan secara daring bersama dengan Penilai Arsip dari Unit Kearsipan Pusat (UK 1 dan UK 2).

Acara diawali dengan kata sambutan dari Direktur Poltekkes Kemenkes Riau, yang diwakili oleh Wadir II Ibu Okta Vitriani, SKM, M.Kes.

“Semoga Pra Penilaian arsip usul musnah Poltekkes Kemenkes Riau berjalan dengan lancar dan kami  mohon bimbingan dan arahan dari penilai arsip pusat, karena kegiatan ini baru pertamakali kita laksanakan di Poltekkes Kemenkes Riau”, ujar Okta.

Selanjutnya sanbutan dari Penilai Arsip dari Unit Kearsipan (UK1) Ibu dr. Desak Made Wismarini, MKM selaku Arsiparis Ahli Utama.

“Arsip berupa Riset yang dilakukan oleh pegawai Poltekkes Kemenkes Riau berdampak terhadap Kesehatan masyarakat bahkan dunia, apalagi Poltekkes Riau sudah BLU, jadi seharusnya mengikuti kaidah dari Kementerian Kesehatan RI secara  maksimal. Disini kami mengawal arsip direktur, arsip Sesdirjen juga, arsip Dirjen Nakes juga, terakhir menjadi arsip Kementerian Kesehatan RI.

Terakhir Pengantar dan pemaparan terkait penilaian arsip musnah dari Penilai Arsip Unit Kearsiapan (UK2) oleh Ibu Khairunnisah, SKM, MKM selaku Arsiparis Ahli Madya menjelaskan secara teknis dokumen-dokumen yang akan dimusnahkan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan Poltekkes Kemenkes Riau mendapatkan Penilaian yang bagus dari arsip usul musnah dilingkungan  Poltekkes Kemenkes Riau untuk tahun 2024 ini. **(Humas/PolKesRi)

Comments (0)
Add Comment